Inilah hal yang mungkin paling menggemaskan orang. Kita ingin sekali untuk mengetahui apakah dia ada rasa suka, tapi jangan sampai dia tahu bahwa kita ingin tahu. Buat sebagian orang mungkin tinggal njeplak saja, tanya langsung! Tapi umumnya orang, baik cowok maupun cewek, agak segan kalau bertanya langsung dan lebih memilih memastikan dulu lewat sinyal-sinyal. Apa saja sih tandanya?
Untuk Umum (Cowok & Cewek)
- Perhatikan gerak-gerik dia saat mengobrol dengan Anda. Dia ada ketertarikan khusus ketika berbicara dengan Anda (walau topiknya biasa saja). Ketika sedang mengobrol, dia mengisyaratkan untuk ingin terus melanjutkan obrolan, mungkin dengan gaya memancing-mancing supaya interaksi terus berjalan (betah gitulah pokoknya).
- Orang yang dimaksud "secara kebetulan" nongol di tempat-tempat dan waktu di mana Anda pasti ada di situ. Mungkin mondar-mandor lewat depan meja, ikut nongkrong di tempat favorit Anda, muncul di waktu tertentu di mana memang jadwal rutin Anda untuk berada di tempat itu.
- Dia mengingatkan atau membuat rencana supaya ketemu. Misalnya: "Eh, ada film bagus lho besok. Kalau mau nonton mesti antri lebih awal tuh." Atau mungkin juga dia menawarkan diri untuk melakukan sesuatu yang spesial buat Anda.
- Meluangkan waktu untuk berduaan sampai membatalkan rencana lain, tidak mencari alasan buat pergi.
- Bertanya-tanya soal yang mungkin sebetulnya dia sudah tahu. "Mmm, tempat makan yang asyik di mana ya?" Mungkin dilanjutkan dengan tawaran, "Laper nggak? Makan yuk."
- Tiba-tiba tertarik dengan hobi atau kegiatan Anda. Ini biasanya tanda ketertarikan dengan orangnya, bukan pada hobi atau kegiatannya.
- Perhatikan cara dia memperlakukan kawan-kawan Anda. Bisa saja dia tiba-tiba akrab dengan salah satu teman dekat Anda.
- Tanda orang naksir juga bisa terlihat dari bahasa tubuh. Apakah dia suka grogi kalau dekat dengan Anda?
- Kadang juga tanpa sadar orang yang naksir itu mengikuti gerak-gerik kita. Bila Anda menarik napas panjang, dia mungkin ikutan juga.
- Tiba-tiba mendekat dan menyentuh dengan penuh kelembutan. Mungkin dengan alasan ada nasi menempel di bibir Anda atau hal lain.
- Bahasa-bahasa tubuh lain untuk cewek mungkin tatapan mata sayu, menunduk, lalu menoleh ke arah lain yang tidak ada apa-apa di sana. Untuk cowok mungkin gaya bicara yang sangat bersemangat, penuh usaha untuk membuat Anda tertawa.
- Frekwensi senyum yang kira-kira lebih banyak dari yang biasanya orang lain lakukan terhadap Anda. Cewek kadang ada yang suka memainkan rambutnya sendiri ketika kesengsem cowok yang sedang diajak bicara.